Untuk anda yang baru pertama kali memakai smartphone android, pasti merasa kebingungan dengan cara mengganti nada sms, nada pemberitahuan/ notifikasi, serta panggilan telpon atau alarm dengan pilihan nada ringtone yang diinginkan.
Berikut ini ada langkah-langkah untuk menambahkan ringtone di android
- Buka aplikasi File Manager/my file/File Explorer/Astro
- Tekan menu pilih Create Folder, buat sebuah folder dengan nama Media di memori internal (sdcrad0) atau ekternal (extSdCard).
- Buka folder Media, buat folder audio di dalamnya.
- Di dalam folder audio buat folder alarms, notifications, dan ringtones.
- Sekarang tinggal pindahkan file music yang anda inginkan ke folder tujuan, alarms untuk nada alarm, ringtones untuk nada panggilan, notifications untuk nada pemberitahuan, dan nada SMS ikut pada folder notifikasi.
- Restart android.
- Nah, untuk mengganti nada dering dan nada pemberitahuan buka Pengaturan > Suara.
- Untuk mengganti nada SMS silahkan buka di pengaturan didalam aplikasi SMS dan untuk mengganti nada pemberitahuan untuk aplikasi BBM, Whatsapp, dan lain-lain ada di dalam pengaturan aplikasinya masing-masing.
tags: cara mengganti nada sms, notifikasi, dan panggilan di android, cara mengganti nada sms di android, cara mengganti ringtone di android, cara mengganti notifikasi di android, cara mengganti ringtone telpon di android cara mengganti nada panggilan di android, cara memasukan ringtone di android
Post a Comment
Untuk melihat komentar lain yang lebih banyak, atau untuk Anda yang pesan komentarnya tidak muncul, Anda bisa klik tulisan LOAD MORE atau LOADING... di bawah/di atas pesan formulir komentar ini: